Empat Personel Polsek Woha Polres Bima Polda NTB yang dikendalikan oleh Kapolseknya AKP Muhtar sebagai penanggung jawab menggelar patroli KRYD mobile Selasa (18/11/25).
Personel tersebut merupakan Piket SPKT I Polsek Woha yang bertugas menjaga stabilitas Harkamtibmas selama 24 jam di wilayah hukumnya.
Pukul 21.30.Wita dengan menggunakan kendaraan patroli para personel tersebut melakukan patroli KRYD guna memantau aktivitas masyarakat serta mencegah terjadinya Aksi kejahatan jalanan dan balapan liar yang meresahkan masyarakat.
Rute patroli dengan metode mobile itu dimulai dari Desa Tente, Desa Naru, Desa Samili, Desa Kalampa, Desa Dadibou, Desa Penapali, Desa Talabiu hingga Desa Rabakodo.
Patroli yang berakhir hingga dini itu tim patroli juga menyasar beberapa tempat keramaian serta lokasi yang dianggap rawan.
Selain petugas juga mengontrol Debit air sungai yang berlokasi di pertigaan jembatan Tente guna mengantisipasi luapan air yang mengakibatkan banjir.
Hal itu dikemukakan oleh Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., dalam keterangan tertulisnya melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka.
“Kejahatan jalanan serta kejadian yang menonjol tidak ditemukan dalam patroli tersebut”. Ujarnya.
Rangkaian patroli berjalan dengan lancar dan aman Kata Kasi Humas AKP Adib Widayaka mengakhiri.
